WONOGIRI - Guna mendukung program pemerintan untuk percepatan herd immunity dikalangan masyarakat, meningkatkan kekebalan tubuh untuk melindungi dari Virus Corona, Koramil 23/Karangtengah memberikan pendampingan kegiatan vaksinasi.
Sabtu(23/4), seperti saat tenaga kesehatan Puskesmas Karangtengah melaksanakan kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan di Puskesmas, Anggota Babinsa Koramil 23/Karangtengah Sertu Sutrisno beserta rekan Babinsa, memberikan pendampingan dan memantau selama kegiatan berlangsung.
Disela kegiatan Sertu Sutrisno mengatakan, dirinya memberikan pendampingan kegiatan untuk turut membantu kelancaran dan ketertiban, selain itu untuk terus memberikan himbauan kepada warga akan pentingnya penerapan protkes.
Ditambahkannya, dengan adanya vaksin, masyarakat jauh lebih kuat ketahanan tubuhnya apabila terkena COVID-19, sehingga dapat mencegah penyebarannya.
Untuk itu Babinsa berharap dan mengajak kepada seluruh warga agar mendatangi fasilitas kesehatan yang ada untuk mendapatkan pelayanan vaksin dan tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker,
(Arda 72).